Tentang Perusahaan

FAB Kontraktor adalah perusahaan yang bergerak di bidang jasa arsitektur dan kontraktor bangunan yang berlokasi di Surabaya, Jawa Timur. Sebagai perusahaan yang telah memiliki badan hukum CV. FAJAR ABISEKA BIRAWA, kami telah membangun reputasi yang solid dan terpercaya dalam industri konstruksi.

Berbagai proyek beragam berhasil kami kerjakan seperti Proyek Rumah Tinggal, Gudang, Cafe, Restoran, Perbankan, dan proyek renovasi lainnya. Dalam setiap proyek, kami berkomitmen untuk memberikan hasil terbaik yang memenuhi keinginan dan kebutuhan klien.

Komitmen Kami

Kami di FAB Kontraktor berkomitmen untuk selalu memberikan hasil terbaik dalam setiap proyek yang kami kerjakan. Dengan tim profesional yang berpengalaman, kami memastikan setiap detail pekerjaan dilakukan dengan cermat dan teliti. Kepuasan klien adalah prioritas utama kami, sehingga kami selalu berusaha memahami keinginan dan kebutuhan mereka untuk kemudian diwujudkan dalam bentuk nyata.

Nilai-Nilai Kami

  • Profesionalisme: Menjaga standar kerja tinggi dalam setiap proyek.
  • Kualitas: Menggunakan bahan dan teknik terbaik untuk memastikan hasil yang memuaskan.
  • Integritas: Melaksanakan pekerjaan dengan jujur dan transparan.
  • Inovasi: Terus mencari cara baru dan kreatif untuk meningkatkan layanan kami.

Visi FAB Kontraktor

Membangun masa depan yang berkelanjutan melalui desain arsitektur dan konstruksi yang ramah lingkungan.

Misi FAB Kontraktor

Memberikan layanan arsitektur yang unggul dengan desain yang inovatif dan fungsional sesuai dengan kebutuhan klien.

Mengintregasikan prinsip-prinsip keberlanjutan dalam setiap proyek yang kami kerjakan untuk menciptakan lingkungan yang lebih baik.

Menyediakan solusi konstruksi yang efisien dan berkualitas tinggi untuk memastikan proyek selesai tepat waktu dan sesuai anggaran.

Menjalin hubungan yang kuat dengan klien dan mitra lainnya untuk memastikan kolaborasi yang sukses dalam setiap proyek.

Mengidentifikasikan teknologi terkini dalam proses desain dan konstruksi untuk memberikan hasil terbaik kepada klien.

Mendorong kepuasan pelanggan dengan mendengarkan dengan seksama, merespon kebutuhan mereka, dan memberikan solusi yang memenuhi harapan mereka.

Mengoptimalkan efisiensi operasional dan keberlanjutan perusahaan melalui praktik bisnis yang bertanggung jawab secara sosial dan lingkungan.

Kontak Kami

Please enable JavaScript in your browser to complete this form.
Nama

Maps Office Surabaya, Jawa Timur

Maps Office Jombang, Jawa Timur